Satgas Citarum Sektor 21 Solokanjeruk Angkat Manual Sampah Dan Sedimentasi Di Jembatan Rancakaso

oleh -
Satgas Citarum Sektor 21 Solokanjeruk Angkat Sampah Dan Sedimentasi Di Jembatan Rancakaso

KAB. BANDUNG, sorotindonesia.com,- Jajaran Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 17/Solokanjeruk bersama warga pelopor kebersihan laksanakan giat pengangkatan sampah dan sedimentasi di aliran Sungai Citarik, Sabtu (13/6/2020).

Sasaran kegiatan adalah di jembatan yang berada di Kampung Rancakaso RT 01 RW 07 Desa Padamukti, Kecamatan Solokanjeruk.

“Selepas apel, kita Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 17 melaksanakan kegiatan bersama warga pelopor kebersihan mengangkat sampah dan endapan lumpur di sekitar jembatan Kampung Rancakaso, Desa Padamukti, Kecamatan Solokanjeruk,” kata Serma Agus Sumarna.

Baca Juga:  Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 16 Komsos Rutin Citarum Harum Dan Protokol Kesehatan

Diterangkan oleh Serma Agus Sumarna lebih lanjut, “Kondisinya terutama di bawah jembatan sedimentasinya berpotensi menghambat aliran sungai, sehingga kita kikis agar air dapat berjalan dengan lancar,” terangnya.

Hasil dari kegiatan secara manual tersebut, kurang lebih 79 kubik sampah dan sedimentasi berhasil diangkat.

Usai kegiatan korve dan isoma, anggota Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 17 melanjutkan kegiatan rutin patroli sungai serta komsos kepada warga masyarakat.

Baca Juga:  Pembangunan Sarana TPS3R Citarum Harum Di Desa Tegalmanggung Sumedang Sudah 95 Persen

DPSP

Alhamdulillah, dari hasil patroli sungai hari ini, tidak ditemukan tumpukan sampah dan bebas dari limbah industri,” ujar Serma Agus Sumarna.

[St]

Comments

comments