Dansektor 21 Satgas Citarum Ikuti FDG Program Edukasi Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Melalui Vicon

oleh -
Dansektor 21 Satgas Citarum Ikuti FDG Program Edukasi Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Melalui Vicon

CIMAHI, sorotindonesia.com,- Komandan Sektor 21 Satgas Citarum Kolonel Inf Yusep Sudrajat, S.IP, M.Si., ikuti rapat persiapan atau FDG (Fokus Grup Diskusi) melalui vicon terkait dengan edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) masyarakat Kabupaten Bandung, Rabu (10/6/2020).

Pada FDG yang dilaksanakan secara vicon tersebut, melibatkan 25 peserta yang dimotori oleh Diskominfo Pemerintah Provinsi Jawa Barat, antara lain diikuti oleh para Dansektor Satgas Citarum yang wilayah tugasnya berada di Kabupaten Bandung dan Kota Bandung, Pemda, serta Kodam III/Siliwangi.

Program dijadwalkan akan bergulir mulai tanggal 15 Juni 2020 secara bergilir di dua objek (kecamatan) per hari.

Baca Juga:  Satgas Citarum Harum Tanam Pohon Buah Kepel Di Bantaran Sungai Citarik Solokanjeruk

Kesempatan tersebut, disepakati tema Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Masyarakat di Kabupaten Bandung melalui metode sosialisasi dan penyuluhan.

Dansektor 21 Kolonel Inf Yusep Sudrajat pada sesi bicaranya menyatakan siap mendukung program tersebut.

“Program PHBS ini penting, kita siap mendukung. Tetapi terkait sarana dan prasarana perlu ditingkatkan oleh pemerintah, seperti halnya bak sampah,” kata Kolonel Yusep.

Baca Juga:  Satgas Citarum Sektor 21-13 Angkat Sampah Di Jaring Sungai Cibaligo

Program edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat ini diharapkan dapat secara simultan mengubah mindset masyarakat terhadap lingkungan yang semakin baik. ****

DPSP

Comments

comments