Tim DESK Pilkada Provinsi Gencarkan Sosialisasi Cek DPT Online

oleh -
oleh
DESK Pilkada
Tim DESK Pilkada Provinsi Kalteng saat berfoto bersama dengan Tim DESK Pilkada Kabupaten Mura di Kantor Bupati Murung Raya, Selasa (10/10/2023). Foto: adr

sorotindonesia.com, Murung Raya – Pelaksanaan pesta demokrasi Pemilu serentak yang dijadwalkan pada Februari dan September 2024 yang akan datang tengah memasuki tahapan persiapan pelaksanaan. Langkah strategis para pihak terkait gencar dilaksanakan di masing-masing daerah, salah satunya yang dilakukan oleh jajaran Tim DESK Pilkada Provinsi Kalimantan Tengah yang menggelar kegiatan monitoring dan evaluasi kesiapan seluruh pihak di Kabupaten Murung Raya, Selasa (10/10/2023).

Ketua Tim DESK Pilkada Provinsi Kaleng, Yuas Elko saat diwawancarai wartawan usai kegiatan tersebut mengatakan bahwa, kedatangan rombongan DESK Pilkada Provinsi ini guna mendukung dan melaksanakan pemantauan, menginventarisir permasalahan pelaksanaan pilkada kepada pihak penyelenggara baik KPU maupun Bawaslu setempat.

“Sesuai jadwal kita melakukan monitoring dan evaluasi di Kabupaten Murung Raya, dari data dan informasi tim DESK Pilkada Kabupaten Mura tadi persiapannya sudah sangat siap baik anggarannya maupun persiapan sosialisasi dan kelengkapan-kelengkapan Pemilu sudah lengkap dari paparan pihak KPU kabupaten,” kata Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi dan Pembangunan kepada wartawan.

Baca Juga:  Sosialisasi UU Nomor 1 Tahun 2023 Tentang KUHP, Menkumham : Samakan Persepsi APH

Namun menurutnya yang perlu dilakukan saat ini adalah antisipasi terhadap pemilih yang tidak terdaftar pada saat pemungutan suara nanti. Sehingga perlu dilakukan sosialisasikan lebih intensif lagi terkait pemanfaatan website KPU khususnya laman Cek DPT online kepada seluruh masyarakat.

“Masyarakat khususnya yang mempunyai hak pilih tidak perlu kesulitan untuk mengecek apakah NIK nya sudah terdaftar atau belum dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) optimalkan laman milik KPU di www.cekdptonline.kpu.go.id, jangan sampai ada kegaduhan terkait hak pilih ini. Kita berharap masyarakat mendapatkan kesempatan atau hak pilihnya agar Sukses Pilkada Sukses Pemilih untuk Indonesia Maju,” tandasnya.

Baca Juga:  Pj Bupati Lepas Kafilah MTQ KORPRI Murung Raya

Sementara salah satu komisioner KPU Mura Bidang Data dan Informasi Hasmi Jumadi menambahkan, persiapan untuk Pemilu 2024 khususnya Pilkada pada mendatang KPU Mura mendapatkan dana hibah dari pemerintah daerah untuk tahun 2023 – 2024 sebesar 34 miliar dengan penyaluran dua tahap.

“Untuk anggaran dipastikan sudah siap dan sosialisasi saat ini terus berjalan secara berjenjang. Untuk DPT kita lebih kurang 82 ribu. Sedangkan untuk Pemilu legislatif sampai saat ini ada 11 Partai Politik yang terdaftar dan 256 orang Daftar Calon Tetap (DCT),” tambahnya singkat. (adr/red) 

Comments

comments