Raja Arab Saudi Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud Tiba Di Halim Perdana Kusuma Disambut Presiden Jokowi

oleh -
Raja Salman Di Indonesia
Pesawat  khusus termewah senilai sekitar 520 juta $5US,  Boeing 747 SP (Special Performance) yang membawa H.M Khadimul Haraman Al Syarifain King Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud landing dengan mulus di landas pacu Bandara Halim PK siang ini sekitar pukul 12.30 Wib, Rabu (1/3/2017). Sesaat kemudian ketika pesawat sudah taxi way di appron dan pesawat berhenti di kerumunan jajar kehormatan, pintu pesawat terbuka dan escalator pribadi milik Raja Salman otomatis menggerakkan Raja Salman beserta pengawalnya menuruni tangga pesawat. Lalu Presiden Jokowi dengan sejumlah pejabat menyambut kedatangan Raja terkaya itu.

Jakarta.SII—Amatan di lapangan, Raja Salman turun dari pesawat dengan eskalator pribadi. Presiden Jokowi, yang mengenakan jas lengkap dan berpeci, langsung menyalami Raja Salman. Raja Salman mengenakan ghurtah (penutup kepala) dan jubah berwarna cokelat. Setelah itu, mereka tampak bersalaman dan cipika-cipiki, Rabu siang (1/3/2017).

Sesaat kemudian Raja Salman yang menjadi sorotan media, tampak  menaiki mobil dengan rangkaian pengawalan ketat pihak Paspampres, langsung bertolak menuju Istana Bogor. Demikian juga Presiden RI Joko Widodo beserta pejabat penting lainnya.

escalator pribadi Raja salman
#escalator pribadi Raja salman

Kegiatan Di Istana Bogor

Presiden Jokowi dan Raja Salman kemudian berangkat menuju Istana Bogor dengan mobil terpisah. Presiden Jokowi dan rombongan menteri anggota Kabinet Kerja tiba terlebih dahulu di Istana Bogor untuk menyambut Raja Salman meski hujan deras di Bogor mewarnai perjalanan Jakarta – Bogor.

Tiba di Istana Bogor, Presiden Jokowi dan sejumlah menteri kembali menyambut Raja Salman. Para menteri bergiliran bersalaman dengan Raja Salman. Sebelumnya penyambutan juga dilakukan dengan dentuman meriam oleh pihak protokoler.

Baca Juga:  Sabang Anggota Baru Kota Pusaka

Tampak di Istana Bogor, Jl Ir H Juanda, Jawa Barat, Rabu (1/3/2017), Menteri Luar Negeri Retno Lestari Priansari Marsudi menyalami Raja Salman. Dia mengenakan kerudung hitam dan tersenyum ramah. Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan mendapat giliran berikutnya menyalami Raja Salman, termasuk Menteri Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

Tidak jelas apa yang diperbicangkan dan acaranyapun berlangsung singkat. Tak lama kemudian rombongan Raja Salman keluar Istana Bogor langsung menuju mobil dan bertolak menuju ke Hotel Rafles, Jakarta Selatan.

Agenda Kegiatan Raja Salman 1 s.d 4 Maret 2017

tentatif raja salman
tentatif raja salman (kumparan)

Tanggal 1 Maret 2017

  1. Pukul 11.00 WIB, mendarat di Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta Timur dengan menggunakan pesawat pribadi dan disambut oleh Presiden RI Bpk. Ir. Joko Widodo;
  2. Pukul 11.15 WIB, menuju Istana Bogor;
  3. Pukul 11.45-12.00 WIB, tiba di Istana Bogor;
  4. Pukul 12.05-12.10 WIB, Foto Session;
  5. Pukul 12.15-12.35 WIB, Ceremonial Session;
  6. Pukul 12.40-13.25 WIB, Bilateral Meeting;
  7. Pukul 13.30-13.40 WIB, penanda tanganan kerjasama bilateral antara Pemerintah Indonesia dengan Kerajaan Arab Saudi;
  8. Pukul 13.45-13.55 WIB, Peresmian Pembukaan Bintang Republik Indonesia Adipurna oleh Presiden RI Bpk. Ir. Joko Widodo di hadapan Raja Arab H.M. Khadimul Haraman Al-Syarifain King Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud;
  9. Pukul 14.00-15.15 WIB, Pidato Raja Arab H.M. Khadimul Haraman Al-Syarifain King Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud dan Presiden RI Bpk. Ir. Joko Widodo;
  10. Pukul 15.20 WIB, meninggalkan Istana Bogor menuju Hotel Rafless Jakarta Selatan;
  11. Pukul 16.05 WIB, tiba di Hotel Rafless Jakarta Selatan;
  12. Pukul 19.00-20.00 WIB, Private Dinner.
Baca Juga:  Resmi, Presiden Jokowi Lantik Hendi Jadi Kepala LKPP

Tanggal 2 Maret 2017

  1. Pukul 11.00-11.30 WIB, rapat dengan Ketua DPR RI (Venue : TBC);
  2. Pukul 11.45 WIB, tiba di Akomodasi Hotel Rafless Jakarta Selatan;
  3. Pukul 12.00-12.30 WIB, Private Lunch;
  4. Pukul 16.00-16.25 WIB, Pertemuan dengan Wakil Presiden RI Bpk. H.M. Jusuf Kalla (Venue : TBC);
  5. Pukul 16.30-18.00 WIB, menghadiri Business Forum yang diselenggarakan oleh BKPM & Kadin (Venue : TBC);
  6. Pukul 19.15-20.30 WIB, makan malam dengan komunitas Arab Saudi (Venue : TBC);
  7. Pukul 20.35 WIB, Private Program di akomodasi Hotel Rafless Jakarta Selatan;

Tanggal 3 Maret 2017

  1. Pukul 10.00-10.30 WIB, rapat dengan Menteri Agama RI (Venue : TBC);
  2. Pukul 10.35-11.00 WIB, rapat dengan Ketua MUI (Venue : TBC);
  3. Pukul 11.10 WIB, menu Masjid Istiqlal;
  4. Pukul 11.15-11.55 WIB, berkeliling di Masjid Istiqlal;
  5. Pukul 12.00 WIB, Sholat Jum’at di Masjid Istiqlal;
  6. Pukul 13.00 WIB, kembali ke akomodasi Hotel Rafless Jakarta Selatan;
  7. Private Programme;

Tanggal 4 Maret 2017

Raja Arab H.M. Khadimul Haraman Al-Syarifain King Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud beserta delegasi menuju Bali dengan menggunakan pesawat pribadi.

Tanggal 4 s.d 9 Maret 2017

Acara Pribadi pesiar di pulau Bali dengan jumlah sekitar 1500 orang delegasi.

(Bhq)

 

Comments

comments