sorotindonesia.com, Musim hujan datang, sampah kembali menumpuk di Pintu Air Irigasi Sungai Citarik yang berada di antara Kecamatan Rancaekek dan Solokan Jeruk.
Hal ini membuktikan bahwa kesadaran dan kepedulian warga masyarakat terhadap kebersihan aliran sungai belum menyentuh secara menyeluruh.
Untuk mencegah aliran sungai tidak terhambat oleh sampah rersebut, jajaran Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 01 dan Subsektor 17 melaksanakan karya bakti pembersihan dan pengangkatan sampah di Pintu Air Irigasi Sungai Citarik bersama warga pelopor kebersihan.
“Satgas Citarum Hrum Sektor 21 melaksanakan karya bakti pengangkatan dan pembersihan sampah yang berlokasi di Pintu Air Irigasi Sungai Citarik. Sampah ini terbawa akibat curah hujan tinggi dari kemarin siang, dengan tumpukan sampah lebar 25 meter dan tinggi sampah 60 Cm di perkirakan tumpukan sampah sebanyak 2 truk,” jelas Serma Agus Sumarna dan Sertu Bagus Kesumo kepada media, Rabu (18/12/2019).
“Kegiatan ini dilaksanakan gabungan Subsektor.21- 17/Solokanjeruk dengan Subsektor 21-01/Rancaekek,” tambahnya.
Ditegaskan oleh Serma Agus Sumarna, “Satgas Citarum Harum Sektor 21 beserta warga pelopor kebersihan akan terus berkomitmen untuk selalu menjaga dan mengawasi kondisi air sungai agar selalu bersih, terhindar dari sampah dan limbah industri,” tegasnya.[*]