Sambil Menyelam, Angkat Sampah… Ini Kegiatan Spontan Yang Dilakukan Anggota TNI Satgas Citarum

oleh -
Sambil Menyelam, Angkat Sampah... Ini Kegiatan Spontan Yang Dilakukan Anggota TNI Satgas Citarum

KAB. SUMEDANG, sorotindonesia.com,- Anggota Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 15 dibantu warga pelopor kebersihan, masuk menyelam ke gorong-gorong yang berada di pinggir jalan, dikarenakan jalan raya tergenang oleh luapan air dari saluran yang tersumbat oleh sampah.

Videonya ini viral di media sosial WhatsApp. Informasi yang dihimpun, kegiatan itu dilakukan oleh anggota TNI dari Kodam III Siliwangi yang terjadi pada beberapa hari kemarin.

Saat dikonfirmasi oleh pewarta, dikatakan oleh Serka Eri Krisyana bahwa kegiatannya membersihkan sampah di gorong-gorong bersama warga pelopor kebersihan, dilakukan spontan.

“Pulang dari kegiatan rutin, kami lewat di Jalan Raya Parakan Muncang, Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung,” ucapnya, Sabtu (24/10/2020).

Baca Juga:  Usai Saluran Limbahnya Dilokalisir Satgas, Jajaran PT Nisshinbo Bersihkan Sungai

“Kami lihat arus lalulintas terhambat karena ada genangan air, memang saat itu habis turun guyuran hujan. Kami juga perhatikan ada warga yang sedang mencoba membersihkan saluran air. Sehingga saat itu kami turun untuk membantu,” jelasnya.

“Saat kita cek, ternyata sumbatannya ada di bagian bawah solokan yang kondisinya ada penyempitan. Diputuskan bahwa kita akan angkat sampahnya secara manual,” jelas Serka Eri Krisyana yang sebelum masuk menyelam ke got sempit itu terlebih dahulu mengecek kondisi kuat arus di dalam gorong-gorong.

Alhamdulillah, setelah gotong royong bersama warga, saluran airnya sekarang normal, sampah yang berhasil dikumpulkan kurang lebih 5 kuintal,” ungkapnya.

DPSP

Sampah yang berhasil diangkat itu pun tampak beragam, mulai dari plastik, potongan kayu, bahkan ada bangkai hewan.

Baca Juga:  Ridwan Kamil : Citarum Akan Menjadi Tempat Terindah Di Indonesia

Kesempatan itu, Serka Eri Krisyana kembali mengajak warga masyarakat untuk disiplin menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan.

“Ya, kita ajak warga masyarakat untuk bekerjasama menjaga kebersihan lingkungan. Jangan buang sampah sembarangan, karena dampaknya itu akan terasa ke masyarakat yang lain,” pungkas Serka Eri Krisyana.

Comments

comments