California – Ketua Umum DPP Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Angelica Tengker kukuhkan Dewan Pengurus Wilayah Luar Negeri KKK Amerika Serikat yang dilaksanakan di Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Los Angeles, California, pada tanggal 4 Mei 2024 lalu.
Angelica Tengker mengukuhkan langsung kepengurusan DPWLN KKK (K3) yang diketuai oleh Welly Rey secara adat Minahasa dan disaksikan oleh Konsul Jenderal RI Los Angeles, Purnomo A. Chandra.
Didampingi Sekjen KKK Teichi Kolopita, Angelica menyampaikan bahwa terbentuknya kepengurusan KKK wilayah luar negeri di Amerika Serikat sebagai wujud kepedulian dalam memperluas wadah pelayanan KKK yang merupakan Wale Wangko (Rumah Besar) Tou Kawanua. Sebagai Rumah Besar Agung, Kerukunan Keluarga Kawanua sebagai organisasi harus mengedepankan upaya kerukunan, sesuai nama dari KKK itu sendiri.
Perbedaan yang ada di antara Tou Kawanua bukanlah untuk memecah belah, tetapi sebagai kekayaan yang mempersatukan bagi seluruh warga Kawanua, serta keberadaan DPWLN KKK (K3) Amerika Serikat dapat menjadi mitra strategis pemerintah Indonesia di AS maupun pemerintah Amerika Serikat.