Uji Kompetensi Wartawan PWI Pokja Kota Bandung, Kegiatan Lokal Rasa Nasional

oleh -
Suasana Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar PWI Pokja Kota Bandung beberapa waktu lalu

BANDUNG,- PWI Kota Bandung sukses menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan 19 dan 20 yang dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 18-19 April 2018 lalu di Hotel Bidakara Grand Savoy Homman, Kota Bandung. Kegiatan ini diikuti oleh 81 peserta yang terbagi dalam kelompok Muda, Madya, dan Utama. Sampai berakhirnya kegiatan, tersaring 62 peserta yang dinyatakan kompeten.

“Kita agendakan UKW ini di Kota Bandung digelar sekali dalam setahun, tapi kota dan kabupaten lain juga bisa mengajukan, seperti kemarin di Depok. Tahun ini kita gelar di Bandung pada bulan April, tahun lalu di bulan Mei,” kata Ketua PWI Pokja Kota Bandung, Hardiansyah, saat wawancaranya dengan wartawan di sela acara.

Ditambahkan oleh Hardiansyah, “Harapannya UKW ini terus berlanjut sehingga PWI sesuai dengan visi misinya sekarang, tidak mengejar kuantitas, tapi kualitas. Dan tentunya kedepan anggota-anggota PWI itu nantinya benar-benar sudah kompeten,” tambahnya.

Lebih lanjut Hardiansyah mengajak rekan-rekan wartawan untuk bisa memanfaatkan UKW yang digelar didaerahnya. “Wartawan itu lebih bisa memahami tugasnya sehari-hari. Sebetulnya UKW itu kepentingannya buat wartawan, bagi wartawan yang lulus UKW berarti wartawan tersebut dinyatakan kompeten dan profesional di bidangnya. Tapi bagi yang belum lulus bukan berarti mereka tidak mampu, tapi belum kompeten pada saat itu,” terangnya.

Baca Juga:  UKW PWI dan IJTI di Kalimantan Barat, Dewan Pers : Dorong Wartawan Miliki Kompetensi

“Dengan adanya UKW ini, disinilah kita bisa menjaring wartawan itu benar-benar profesional. Sesuai dengan kode etik jurnalistik dalam melaksanakan tugasnya,” tegas Hardiansyah.

Dia mengatakan, bagi peserta yang belum lolos uji kompetensi saat ini, masih ada peluang di kesempatan lainnya.

Menariknya, kegiatan UKW yang digelar kali ini, tidak saja diikuti oleh wartawan lokal Bandung dan Jawa Barat. Ada juga beberapa peserta yang datang dari Kepulauan Riau dan bahkan dari Jawa Timur.

DPSP

“Ya, gelaran UKW lokal rasa nasional,” ujar Hardiansyah sambil tersenyum.

“Peserta kita ada yang dari Kepulauan Riau, Jawa Timur dan Jakarta. Prinsipnya kita sebagai penyelenggara tidak bisa membatasi, asalkan mereka memenuhi persyaratan yang ditentukan. Mungkin juga mereka ingin sembari menikmati suasana Kota Bandung,” ucap Hardiansyah.

Baca Juga:  Tidak Benar Pers Yang Belum Terverifikasi Dewan Pers Tidak Mendapatkan Perlindungan Hukum
Ketua PWI Pokja Kota Bandung, Hardiansyah. Saat di wawancara wartawan terkait dengan gelaran UKW tahun 2018.
Ketua PWI Pokja Kota Bandung, Hardiansyah.

Gelaran UKW yang digelar oleh PWI Pokja Kota Bandung ini juga mendapatkan apresiasi dari Kamsul Hasan, yang juga menjabat sebagai ketua komisi kompetensi di PWI Pusat. “Ini pesertanya banyak, ada 81. Tentunya kita menyambut baik, artinya ada kesadaran dari teman-teman wartawan untuk melakukan uji kompetensi. Soal mereka sudah kompeten atau belum, tapi semangatnya dan keberaniannya dulu untuk mengikuti UKW. Itu harus kita hargai,” kata Kamsul Hasan.

Dijelaskan oleh Kamsul, “Pada proses pengujian ini ada semacam pendidikan atau pelatihan. Mereka akhirnya tau apa yang harus dilakukan oleh wartawan profesional meski belum kompeten. Jadi ini adalah langkah baik dan harus terus dihidupkan,” ucapnya. [St]

Comments

comments