Syalomita Katiandago Senang Bisa Raih Juara di RFS Fun Run 5K

oleh -
Syalomita Katiandago Senang Bisa Raih Juara I di RFS Fun Run 5K

MINAHASA UTARA – Keseruan RFS Fun Run 5K tahun 2023 yang dilaksanakan pada minggu lalu, Sabtu (9/13/2023), hingga kini euforia-nya masih terasa. Masih ditemukan perbincangan khususnya di media sosial terkait dengan iven perdana yang digagas oleh Irjen Pol Purn Dr Ronny Franky Sompie, S.H.,M.H., tersebut.

Selain melibatkan lebih dari seribu orang partisipan dari Kota Manado, Bitung, Minahasa, Bolmong Raya, dan dari daerah sekitar lainnya, RFS Fun Run 5K yang mengambil titik start di Zero Point Minahasa Utara (Minut) dan finish di lapangan motor cross Saroinsong ini, seperti menjadi ajang untuk mengukuhkan atlet olahraga lari potensial asal Minut yang tampil mengesankan.

Dr Ronny F. Sompie, S.H.,M.H., saat melepas peserta RFS Fun Run 5K di Zero Point Minut.

Syalomita Katiandago menjadi pelari yang menorehkan prestasi masuk ke garis finish tercepat untuk kategori putri dan berhasil meraih juara I di ajang RFS Fun Run 5K. Menariknya, Syalomita merupakan atlet belia olahraga atletik khususnya lari jarak menengah asal Minut yang kini masih duduk di bangku sekolah SMP dan telah sukses mengharumkan nama Minut, diantaranya pada gelaran Porprov Sulut 2022 lalu di Bolaang Mongondow dan Kotamobagu dengan meraih medali perunggu di nomor lari 1500 M putri.

Baca Juga:  Ronny Sompie Puji Eksistensi Babah Kuya, Toko Rempah Herbal Legendaris di Bandung

Syalomita Katiandago Senang Bisa Raih Juara I di RFS Fun Run 5K

“Ya, saya senang bisa juara,” ungkap pelajar SMP Negeri Likupang Timur tersebut sesaat setelah masuk garis finish.

Kegiatan RFS Fun Run 5K ini sendiri menuai banyak tanggapan positif dari para peserta, diantaranya dari A. Waturandang yang ingin iven olahraga lari ini sering digelar.

DPSP

“Iven ini menurut saya sangat bagus, karena banyak peminat. Banyak yang suka olahraga lari tetapi ajang seperti ini jarang diadakan,” katanya yang ikut iven RFS Fun Run untuk menyalurkan hobi dan bergembira.

Baca Juga:  Tekad Ronny Sompie Selaras Kebijakan Partai, All Out Bagi Kemenangan Golkar dan Pro Rakyat

Senada dengan itu, Christopher peserta dari Kakas juga mengaku menikmati kegiatan yang diselenggarakan oleh Irjen Pol Purn Dr Ronny F. Sompie, S.H.,M.H., yang bekerjasama dengan PASI.

“RFS Fun Run ini mantap, seru, ivennya besar walau pendaftarannya gratis, dan pesertanya bagus-bagus, juga doorprize-nya menarik,” kata Chris, pelajar kelas 2 SMA 1 Kakas, yang masuk finish di urutan 10.

Ini daftar lengkap pemenang RFS Fun Run 2023

Kategori Putra

Juara 1 : Raego

Juara 2 : Akbar

Juara 3 : Hamka

Kategori Putri

Juara 1 : Syalomita Katiandago

Juara 2 : Jesika Rakinaung

Juara 3 : April Seroy.

Comments

comments