Satpol PP Dan Damkar Mura Bersihkan Kiri Kanan Bahu Jalan Utama

oleh -
Satpol PP Dan Damkar Mura Bersihkan Kiri Kanan Bahu Jalan Utama

Murung Raya,  SII – Satpol PP dan Damkar Kabupaten  Mura melaksanakan kegiatan pembersihan kiri kanan jalan bahu jalan utama,  rabu pagi (8/2).

Satpol PP dibawah komando Dewik l Maze, Kabid Dibum dan Tranmas yang pada saat itu ditemui di lokasi pembersihan mengatakan “kegiatan rutin ini dilaksanakan untuk memberikan kenyamanan para pengguna jalan utama ini mengingat tanaman dan pohon yang tumbuh liar di pinggir jalan sangat mengganggu pengguna jalan.” Jelas Dewik l Maze.

Selain pembersihan di pinggir jalan sepanjang Puruk Cahu, Satpol PP dan Damkar juga memotong dahan pohon yang mengganggu Kabel listrik dan Telpon. Pengurangan dahan pohon juga bertujuan untuk menghindari robohnya pohon karena angin, mengingat cuaca akhir-akhir ini cukup ekstrim.

Dewik l Maze menambahkan “Di daerah kita di Puruk Cahu ini sering terjadi rebahnya batang pohon dikarenakan angin kencang juga jika tidak dibersihkan akan berakibat kerusakan kabel listrik dan telkom”, pungkasnya.

Di sisi lain saat ini Satpol PP belum mempunyai alat angkut dengan kapasitas besar seperti truk pengangkut material pohon dan lain-lain.  (yud/fss)




Comments

comments