Reynold & Senar Gitar Luncurkan Singel Vitamin

oleh -
Musisi Reynold & Senar Gitar (RsG) yang berkomposisi Reynold Affandi (gitar) serta Jollink Kribo (vokal), meluncurkan singel perdana mereka berjudul Vitamin

sorotindonesia.com, BOGOR,- Musisi Reynold & Senar Gitar (RsG) yang berkomposisi Reynold Affandi (gitar) serta Jollink Kribo (vokal), meluncurkan singel perdana mereka berjudul Vitamin, lagu yang menawarkan warna musik yang sangat asik untuk dinikmati oleh penggemar musik tanah air.

“Lagu Vitamin terinspirasi pada saat kita ngobrol untuk buat lagu, yang easy listening, dan merupakan musik penyegar bagi musisi seperti kami,” kata Reynold di gelaran Press Conferece Launching Singel Vitamin tersebut di Gedung SSR, Gunung Putri, Bogor, (2/10/2019).

Penamaan Vitamin itu sendiri didasari oleh artefak perjalan hidup yang dialami oleh sang gitaris, dengan menggandeng Jollink untuk mengisi lini vokal.

“Filosofi Vitamin adalah proses musik yang perlu dapat penyegaran RsG, Respect, Soul and Group, sesuatu yang baru,” tambah gitaris yang pernah bergabung dengan grup band Slank ‘Formasi 14’ ini pada tahun 1997.

Lahirnya Vitamin ini juga, diakui oleh Reynold dan Jollink Kribo, melalui tahapan proses selama kurang lebih 6 bulan.

“Sebulan workshop untuk menumbuhkan chemistry antara punggawa musik, saya dan Jollink,” ujar Reynold.

“Ketika Vitamin bekerja secara baik di dalam tubuh, maka akan terjadi Harmoni yang positif bagi tubuh, yang pada akhirnya dapat memberikan pencerahan bagi orang lain”.
– RsG –

Dengan spirit Respect, Soul and Group, yang disingkat sama dengan nama band (RsG) yang melandasi fondasi band ini, kata soul mempunyai porsi tersendiri (disimpan di tengah) dan menjadi makna paling penting di dalamnya. Soul mempunyai korelasi yang sama dengan kata Vitamin, judul lagu yang diluncurkan ke blantika industri musik.

“Sebuah pengharapan besar karya ini dapat diterima dan dinikmati oleh khalayak banyak. Di mana sebuah cita rasa baru dari proses warna-warninya kehidupan akhirnya lahir,” harap Reynold.

Bersama sang vokalis, Jollink Kribo, Reynold merasa yakin dan menemukan missing puzzle yang selama ini dicari.

“Ya, begitulah proses. Semua yang ada di alam ini melewati yang namanya proses, seperti apa dan apa yang kita inginkan, dan dari sebuah proses tersebut kembali balik ke manusianya masing-masing,” ucap Reynold.

“Yang pasti, sebuah energi besar untuk bisa keluar dari segala masalah kini telah hadir,” ucapnya lagi.

Ditegaskan oleh Reynold, “Saya akan terus berproses dan belajar,” tegasnya.

“Tapi tenangnya sekarang, vitaminnya tepat. Jadi, melewati proses pun Insyaallah sekarang bisa lebih santai kayak di pantai,” lanjut Reynold.

Single ‘Vitamin‘ ini diproduseri oleh Pay BIP yang juga pernah bergabung dalam ‘Formasi 13’ Slank dan terlibat di lima album pertama band asal Potlot itu; ‘Suit… Suit… He… He.. (Gadis Sexy)’ (1990), ‘Kampungan’ (1991), ‘Piss!’ (1993), ‘Generasi Biru’ (1994), dan ‘Minoritas’ (1996).

Tur Jawa Bali Singel Vitamin

Peluncuran single Vitamin akan ditindaklanjuti dengan tur Jawa-Bali. Dalam waktu dekat, RsG akan singgah di kota-kota seperti Bandung, Sukabumi, Sumedang, dan Surabaya.

“Kami akan mengunjungi Yana Mulyana di Sumedang, gitaris difabel yang sangat fenomenal. Ini merupakan bentuk awarness kami terhadap musisi yang punya keterbatasan tapi justru menjadi kelebihan buat dia. Kami juga mau gelar showcase di beberapa Lembaga Pemasyarakatan (LP) di Surabaya,” jelas Reynold.

Sebelumnya, RsG dikenal dengan nama SenarGitar, proyek duo berkonsep gitar yang saat itu dilengkapi gitaris bernama Ade. Band ini melahirkan satu album bertajuk Journey Of Life yang memuat lagu daur ulang milik Slank, Lorong Hitam yang bersemayam dalam album Lagi Sedih.

Mundur sedikit ke belakang. Pada 2006, Reynold membentuk band reggae Cozy Republic yang menjadi salah satu band pengisi kompilasi Music Factory bentukan Kentucky Fried Chicken dengan single ‘Bisa Setia‘. Album pertamanya, Republik Uye (2008) diproduseri bassis Slank, Ivanka.

Setelah melewati berbagai transformasi sampai akhirnya lahir sebuah paradigma baru, Reynold siap mengarungi kembali samudera musik Tanah Air bersama RsG.

Single Vitamin kini sudah tersedia di iTunes, Joox, Spotify, dan digital platform lainnya.(*)

Comments

comments