Kodam III Siliwangi Kirim Bantuan Logistik Kepada Korban Bencana Alam Longsor Di Sumedang

oleh -
Kodam III Siliwangi Kirim Bantuan Logistik Kepada Korban Bencana Alam Longsor Di Sumedang

Bandung,- Kodam III/Siliwangi menyerahkan bantuan kepada korban bencana longsor yang terjadi di Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang yang terjadi pada tanggal 19 Januari 2021 minggu lalu.

Bantuan dari Kodam III/Siliwangi tersebut diangkut dengan menggunakan Kendaraan NPS Yonkav 4/KC dan langsung diserahkan ke Posko SBG Taman Burung, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kamis (21/1/2021).

Kapendam III/Siliwangi Kolonel Inf F.X. Sri Wellyanto Kasih menerangkan bahwa hari ini Kodam III/Siliwangi menyerahkan bantuan kepada warga yang terdampak bencana alam longsor di Cimanggung.

Baca Juga:  Tuti Sumringah Dapat Rumah Baru Dari Ketua Persit KCK Daerah III/Siliwangi

“Adapun bantuan yang yang diberikan adalah sejumlah 40 dus terdiri dari vitamin dan makanan. Bantuan tersebut diserahterimakan dari Kodam III/Siliwangi melalui Pabandya Sahlurvetcad Mayor Inf Andika Broto dan diterima oleh Kasi 3 BNPB Adang yang disaksikan oleh Dandim 0610/Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa dan Pasi Ops Kodim selaku Ketua Logistik Pengungsian,” jelasnya.

Baca Juga:  Polda Jabar Bagikan 40.089 Paket Sembako Dalam Rangka Gerakan Bhakti Sosial Polri Peduli Covid-19

“Kegiatan ini dilakukan semata-mata bentuk kepedulian Kodam III/Siliwangi terhadap masyarakat. Kami berharap, jangan dilihat besar atau kecilnya bantuan yang diberikan tetapi syukuri apa yang telah kita terima,” ucapnya seraya berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban warga yang terdampak bencana alam longsor tersebut.****

Comments

comments