Danlanud Suryadarma Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 45 Personel Prajurit dan PNS

oleh -
Danlanud Suryadarma Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 45 Personel Prajurit dan PNS

SUBANG – Komandan Lanud Suryadarma Marsma TNI Tarjoni memimpin upacara kenaikan pangkat kepada 45 personel di Lapangan Dirgantara Lanud Suryadarma, yang terdiri dari 11 Perwira, 20 Bintara, 11 Tamtama, serta 3 PNS Lanud Suryadarma, terhitung periode 1 Oktober 2022, Subang (1/10/2022).

Dalam sambutannya, Komandan Lanud Suryadarma menyampaikan bahwa kenaikan pangkat di organisasi TNI khususnya TNI Angkatan Udara bukan merupakan suatu hal yang terjadi secara otomatis. Akan tetapi, pada hakekatnya adalah merupakan bagian dari pembinaan personel yang dilaksanakan secara rutin dan terencana.

Baca Juga:  Letkol Pnb Taufik Agus Hidayat Jabat Danskadron Udara 7 Lanud Suryadarma

“Sebagai salah satu wujud penghargaan TNI Angkatan Udara kepada yang naik pangkat ini, yaitu berdasar prestasi, dedikasi, dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama berdinas. Namun di balik penghargaan tersebut terletak pula sebuah tuntutan dan tanggung jawab yang tidak ringan,” kata Marsma Tarjoni.

Komandan juga menyampaikan pesannya bahwa di masa yang akan datang, bersamaan dengan bergulirnya arus globalisasi, tantangan tugas dan tanggung jawab TNI Angkatan Udara akan semakin berat dan kompleks.

Baca Juga:  PB FASI Buka Kejurnas Terbang Layang Dan Babak Kualifikasi PON XX Di Pusdikterla Lanud Suryadarma

“Hal tersebut tentunya perlu diantisipasi dan mutlak harus dipahami oleh setiap personel TNI AU,” tambah Danlanud Suryadarma Marsma TNI Tarjoni.***

DPSP

Comments

comments