Peringati HUT Ke-73 Bhayangkara, Polda Jabar Gelar Istighosah Dan Tabligh Akbar

oleh -
Peringati HUT Ke-73 Bhayangkara, Polda Jabar Gelar Istighosah Dan Tabligh Akbar

BANDUNG,- Polda Jawa Barat menggelar kegiatan Tabligh Akbar dan Istighosah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Bhayangkara di Masjid Al-Amman Mapolda Jabar, Jl. Soekarno Hatta, Kota Bandung, Senin (1/7/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri Kapolda Jabar Irjen Pol Drs. Rudy Sufahriadi, Ketua PD Bhayangkari Jawa Barat, Pejabat Utama Polda Jabar, dan seluruh anggota Mapolda Jabar.

Istighotsah ini dipimpin oleh Penata I H. Dadan Ramdani, S.Ag., serta Dzikir Asmaul Husna dipimpin oleh H. Ajat Sudrajat, S.Ag., M.Pd.

Baca Juga:  Ini Pesan Kapolda Jabar Pada Deklarasi Damai Pileg dan Pilpres 2019

Sementara itu, taushiyah dan do’a dibawakan oleh KH Muh. Muhyiddin Abdulqodir Almanafi, MA., dari Pondok Pesantren As-Syifaa Walmahmudiyyah Sumedang.

Pada penyampaian taushiyahnya, KH Muhyiddin menyatakan bahwa kita harus bersyukur atas nikmat dan karunia yang diberikan oleh Allah SWT sampai saat ini. Dan bersyukur Bhayangkara Polri tetap bisa menjalankan tugasnya dengan maksimal selama 73 tahun.

Baca Juga:  Kapolda Jabar Pimpin Pengambilan Sumpah Dan PINTER Dalam Penerimaan Anggota Polri 2019 Panda Polda Jabar

Acara tersebut ditutup dengan saling mengucapkan selamat dan bersalam-salaman.(*)

DPSP

Comments

comments