Seni Bandung #1 Kolaborasi Seni Para Seniman Bandung

oleh -
Seni Bandung

BANDUNG, Seni Bandung #1 adalah sebuah perayaan kesenian, kebudayaan dan komunitas yang bertemakan “Air, Tanah dan Udara” dan akan di gelar selama satu bulan penuh mulai dari tanggal 25 September-25 Oktober 2017.

Gagasan kegiatan ini diambil dari latar belakang bahwa Bandung telah lama dikenal sebagai gudangnya seniman juga cap-nya sebagai kota kreatif. Seniman Bandung sudah menunjukan karya-karyanya di berbagai event nasional maupun internasional termasuk terobosan-terobosan di industri kreatif. Menimbang hal tersebut, seniman Bandung menyelenggarakan kegiatan seni bersama yang akan membuat kota Bandung menjadi panggung para seniman yang bisa dinikmati oleh warga kota sebagai ruang untuk saling memberi apresiasi.

Seni Bandung

Public Relation Seni Bandung, Sonya Suswanti, menuturkan dalam rilisnya bahwa Kegiatan ini ingin mentransformasi kota menjadi panggung global, mempertunjukan penampilan-penampilan yang khas dan berkualitas dengan sentuhan kolaborasi dari seniman lokal dan internasional yang bertujuan untuk menciptakan keterhubungan yang segar dan baru dari medan sosial seni dengan komunitas urban melalui pendekatan kultural. Sebuah kegiatan seni yang mengedepankan terjalinnya interaksi sosial sesungguhnya yang bisa menjadi cara pendekatan alternatif atas masalah perkotaan melalui pendekatan artistik, relasi yang terjalin bisa menjadi alternatif dari gaya hidup perkotaan yang makin fungsional dan pragmatis.

Rangkaian kegiatan tersebut langsung dibuka oleh walikota Bandung Ridwan Kamil didampingi Direktur Eksekutif Seni Bandung Iman Soleh di Jalan Dalem Kaum kota Bandung, Senin (20/2).

Iman Soleh pada kesempatan itu menjelaskan kepada wartawan, “Dalam kepanitiaan Seni Bandung telah dibentuk lima komite sesuai dengan disiplin kesenian yang dilibatkan, meliputi kategori Seni Rupa, Sastra, Musik, dan Teater. Masing-masing komite membidik beragam genre yang dibidik dari wilayah tradisional, modern, maupun kontemporer”, urainya. Iman menambahkan, “Aktifitas seni ini akan melibatkan ratusan karya dengan ribuan seniman yang gaungnya akan sampai ke dunia luar”.

“Pemerintah kota akan mendukung kegiatan ini dengan anggaran sebesar Rp. 5 milyar”, ujar Ridwan Kamil. Ia menyadari jumlah itu kecil dibandingkan dengan besarnya kegiatan, namun ia berharap kegiatan itu berjalan dengan dukungan juga dari berbagai pihak. (Stanly)

Comments

comments