Bharaduta Mura Berbagi Di Suasana Ramadhan 1440 H

oleh -
BERBAGI : Anggota Polres Mura dari leting Bharaduta saat berbagi bersama pengurus masjid dalam suasana Idul Fitri 1440 belum lama ini.

PURUK CAHU – Leting 23 Bharaduta yang sudah hampir 14 tahun bertugas di Polres Mura dalam memaknai dan mengisi bulan suci Ramadhan 1440 H lalu, mengunjungi pengurus dan jamaah Masjid Al Jihad untuk menyampaikan perhatian dengan wujud memberikan bantuan berupa dana pembangunan masjid yang saat ini sedang melaksanakan pembangunan fisik.

Sarifudin, ketua pembangunan Masjid Al Jihad yang didampingi sekertarisnya, Indah Pariannoor, mengatakan sangat berterima kasih atas perhatian yang diberikan oleh anggota Polres Mura dari Leting 23 Bharaduta ini.

“Sukacita dan terima kasih kami sampaikan atas rasa kebersamaannya dan atas sumbangan dana pembangunan,” kata Pudin sapaan akrab Ketua Pembangunan Masjid Al Jihad ini.

Selain itu juga Leting Bharaduta Polres Mura memberikan bantuannya kepada panitia pembangunan Mushola Almukaromah, Jalan Simpang DPRD.

Bripka Juminto, SH., selaku ketua Bharaduta Polres Mura melalui Bripka Aprianoor mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan usulan dari semua rekan satu angkatan untuk bersama mengisi kegiatan yang positif di bulan yang penuh rahmat dan ampunan ini dengan memberikan bantuan kepada beberapa masjid dan mushola yang sedang melaksanakan pembangunan.

“Kita laksanakan kegiatan ini selain meningkatkan kebersamaan dan silaturahmi antar rekan satu angkatan, juga untuk memaknai hari besar Idul Fitri 1440 H ini dengan berbagi bersama pengurus mesjid,” pungkasnya.

Selain itu rangkaian kegiatan ini dilanjutkan dengan kegiatan buka bersama di Warung Pondok Bambu di Jalan A Yani, Puruk Cahu. (udi)

Comments

comments